Kamis, 15 April 2010

Hasil Pertandingan | Tottenham Hotspur Vs Arsenal 15 April 2010

Arsenal gagal mendekati Chelsea di puncak klasemen, setelah tersungkur di kandang Tottenham Hotspur. Dalam duel lanjutan Premier League di Stadion White Hart Lane, Rabu (14/4/2010) atau Kamis dini hari WIB itu, "The Gunners" dipaksa menyerah 1-2.

Kekalahan ini membuat "The Gunners" tetap terpaku di peringkat ketiga sekaligus terpaut enam angka dari Chelsea.

Sejak menit awal, Arsenal langsung mengambil inisiatif serangan. Mengandalkan Nicklas Bendtner di lini depan, Arsenal berusaha merobek lini pertahanan "Spurs". Namun, pada saat usaha belum membuahkan hasil, Arsenal harus tertinggal terlebih dulu oleh gol yang dicetak Danny Rose pada menit ke-10.

Berawal dari sepak pojok, Manuel Almunia berhasil menepis bola. Bola jatuh di kaki Rose. Tanpa ampun, Rose langsung melepaskan tembakan keras dari luar kotak penalti yang gagal dibendung Almunia.

Tertinggal, Arsenal langsung melancarkan serangan yang cukup deras. Ketatnya lini pertahanan dan permainan keras dari para penggawa "Spurs" membuat Arsenal terlihat kesulitan. Pada menit ke-32, misalnya, usaha keras Tomas Rosicky yang melakukan penetrasi dari sektor kiri menjadi sia-sia setelah dijatuhakan Younes Kaboul di depan kotak penalti.

Ancaman tersebut dibalas oleh "Spurs". Luka Modric nyaris menggandakan keunggulan jika Almunia tak sigap menepis bola pada menit ke-40.

Arsenal tak ambil pusing dengan ancaman itu. Mereka terus melepaskan ancaman. Sayang, tak ada satu peluang pun yang bisa dikonversi menjadi gol hingga turun minum.

Selepas turun minum, "Spurs" kembali tampil mengejutkan. Gareth Bale berhasil menggandakan keunggulan saat laga baru berjalan dua menit. Seusai menerima umpan terobosan Jermain Defoe, Bale yang lolos dari perangkap offside menggiring bola, kemudian melepaskan tembakan yang bersarang ke pojok kiri bawah gawang Almunia, 2-0.

Pelatih Arsenal Arsene Wenger mengubah strategi dengan memasukkan Theo Walcott dan mengganti Bacary Sagna pada menit ke-53. Tak hanya itu, Wenger pun memasukkan penyerang andalannya, Robin van Persie.

Masuknya kedua pemain tersebut memang cukup efektif. Arsenal lebih tampil mendominasi. Namun, usaha "The Gunners" baru membuahkan hasil lewat gol yang dicetak Bendtner pada menit ke-85. Seusai menerima umpan Van Persie, Walcott melakukan penetrasi di sektor kanan. Dengan cerdik, Walcott melepaskan umpan mendatar ke kotak penalti yang berhasil diteruskan Bendtner ke gawang.

Gol ini membangkitkan kepercayaan Arsenal. Mereka terus menekan dan berhasil mengurung "Spurs". Pada menit ke-88, Van Persie melepaskan tembakan keras dari luar kotak penalti. Apes bagi Van Persie, bola tembakannya masih bisa digagalkan Gomes. Dan, itu menjadi peluang terakhir.

Arsenal akhirnya dipaksa pulang dengan tangan hampa setelah skor 2-1 untuk keunggulan "Spurs" bertahan hingga laga usai.

Susunan pemain
Tottenham Hotspur: Gomes; Ledley King, Michael Dawson, Tom Huddlestone, Benoit Assou-Ekotto, Younes Kaboul; Luka Modric, Gareth Bale, Danny Rose; Jermain Defoe, Roman Pavlyuchenko (Gudjohnsen 67)


Arsenal: Manuel Almunia; Thomas Vermaelen, Sol Campbell, Gael Clichy, Bacary Sagna (Walcott 53); Abou Diaby, Denilson (Van Persie 67), Samir Nasri, Tomas Rosicky, Emmanuel Eboue; Nicklas Bendtner

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Komentar Sahabat